News

Pilu! 3 Petugas KPPS DKI Jakarta Meninggal Dunia

×

Pilu! 3 Petugas KPPS DKI Jakarta Meninggal Dunia

Sebarkan artikel ini
Petugas KPPS
Pilu! 3 Petugas KPPS DKI Jakarta Meninggal Dunia

METROKENDARI.COM Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyampaikan belasungkawa kepada keluarga para petugas KPPS yang meninggal dunia. Ia menyebut pemda telah berkomitmen kepada para petugas KPPS dengan memfasilitasinya menggunakan asupan kesehatan berupa vitamin.

“Pertama, turut berdukacita. Yang berikutnya adalah pemda tetap fasilitasi,” ucapnya saat ditemui di gedung Heritage Antara, Jakarta Pusat, Jumat (16/2/2024).

“Kemarin KPU, Bawaslu, juga kami lapor kesehatannya, termasuk kami berikan vitamin bagi mereka yang bertugas,” tambahnya.

Tak hanya itu, Heru mengaku sudah ada mekanisme terkait petugas KPPS yang meninggal. Seperti adanya BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan.

“Ya, sudah ada mekanismenya. Tentunya Pemprov DKI membantu dalam prosesnya, bisa dalam prosesnya. Kan sudah ada BPJS Tenaga Kerja dan BPJS Kesehatan. Kami perhatikan semuanya,” tutupnya.

Sebelumnya, sejumlah anggota KPPS dinyatakan meninggal dunia. Beberapa di antaranya dari DKI Jakarta.

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes RI dr Siti Nadia Tarmizi melaporkan total sudah ada 27 kasus catatan kematian anggota KPPS pasca-Pemilu 2024. Tiga kasus di antaranya dilaporkan dari DKI Jakarta.

Sebaran kasus kematian terjadi di pulau Sumatera, Jawa, hingga Sulawesi dengan rincian seperti berikut:

  • Sumatera Utara: 1 kasus
  • Riau: 1 kasus
  • Sumatera Selatan: 2 kasus
  • Banten: 2 kasus
  • DKI Jakarta: 3 kasus
  • Jawa Barat: 5 kasus
  • Jawa Tengah: 7 kasus
  • Jawa Timur: 5 kasus
  • Sulawesi Utara: 1 kasus
error: Dilarang Keras Copy Paste!