News

Peringati Harkordia, Kejati Sultra Edukasi Siswa SMP di Kendari Soal Bahaya Korupsi

×

Peringati Harkordia, Kejati Sultra Edukasi Siswa SMP di Kendari Soal Bahaya Korupsi

Sebarkan artikel ini
Harkordia
Kasi Penkum Kejati Sultra, Dodi (tengah) jadi pemateri penyuluhan di SMPN 4 Kendari, Selasa (12/12/2023) Foto. Ist

METROKENDARI.COM – Dalam rangka memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia (HARKORDIA), Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara (Kejati Sultra), menggelar sosialisasi dan penyuluhan di sekolah, Selasa (12/12/2023).

Kegiatan tersebut berlangsung di SMP Negeri 4 Kendari yang diikuti oleh Kepala Sekolah, Guru hingga puluhan siswa.

Tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut oleh Kejati Sultra “Maju Membangun Negeri Tanpa Korupsi”.

Baca Juga:Polda Sultra Tetapkan 5 Tersangka Kasus Korupsi Proyek Jalan di Koltim

Kepala Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Kejati Sultra, hadir sebagai pemateri sosialisasi di SMPN 4 Kendari.

“Materi yang kami sampaikan tentang Peran Lembaga Pendidikan dan Keluarga dalam Membentuk Karakter Generasi Muda Anti Korupsi,” kata Dodi.

Baca Juga: Rekam Jejak Kasus Bank Sultra, Mulai Korupsi Dana Nasabah Hingga Dana Pensiun Bernilai Miliaran

error: Dilarang Keras Copy Paste!