metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

Perdana, Toyota Gelar Kalla Campus Talks di Kendari Ajak Mahasiswa Peduli Terhadap Linkungan

Kalla Campus Talks 2024 di Universitas Halu Oleo, Kendari

Prof Dr Muhammad Zamrun Firhu Ssi Msi MSc selaku Rektor Universitas Halu Oleo menyambut baik kehadiran Kalla Campus Talks dan berterima kasih terpilih sebagai Universitas pertama diluar kota Makassar yang terpilih.

“Semoga kegiatan hari ini dapat membuka wawasan kita dan meningkatkan kontribusi Universitas Halu Oleo bagi masyarakat. Sebelumnya kami mengenal PT. Hadji Kalla hanya jualan mobil. Namun saat ini, KALLA sudah memiliki banyak kontribusi melalui lini bisnis yang lebih banyak. KALLA juga saat ini sudah fokus pada ramah lingkungan dan keberlanjutan. Kami ingin berkontribusi dan bekerjasama dengan KALLA untuk mewariskan bumi ini untuk anak cucu kita,” Sambut, Rektor Universitas Halu Oleo.

Sejalan dengan Rektor UHO, Indah Karlina selaku People & Culture Division Head menyampaikan bahwa Kalla Campus Talks 2024 adalah rangkaian dari Kalla Youth Fest 2024 yang mengangkat tema “Rave the Planet” yang fokus pada penanaman issue-issue kepedulian lingkungan pada anak muda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!