metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

OPINI: Menakar Tema Konferensi PWI Sultra “Menjaga Etika, Menjamin Kemerdekaan Pers”

Pembukaan Konferensi PWI Sultra, Jumat (25/9/2021) Foto. metrokendari.id

METROKENDARI.ID : Sekarang ini semua orang sudah jadi wartawan. Informasi meluber dari berbagai kalangan. Informasi lahir dari berbagai sudut, ada dari kalangan jurnalis warga (citizen journalism) dan ada dari Wartawan asli dan yang mengaku-ngaku wartawan.

Adakah wartawan palsu? Banyak sekali tapi lain waktu saya jelaskan kalau itu, lengkap dengan ciri-cirinya beserta modus kerjanya dibeberkan lain waktu nah.

Informasi meluber ini bukan lagi sebagai suplemen baik dalam mengarungi kehidupan tapi berbalik arah menjadi ancaman berkehidupan.

Kita dibuat kaya informasi namun dangkal makna dan bahkan cenderung berita palsu. Sebabnya informasi dikelola tanpa Standar Operasional Prosedur (SOP). Apalagi ini SOP? Adakah SOP-nya wartawan? Aduh, ini juga pertanyaan kayak anak kecil saja. Harus paham bos, semua pekerjaan ada SOP-nya. Jangan asal gas rem gas rem.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!