Peristiwa

Mobil Pick Up Vs Truk Kampas Tabrakan di Konawe, 1 Luka Parah Terjepit di Ruang Kemudi

×

Mobil Pick Up Vs Truk Kampas Tabrakan di Konawe, 1 Luka Parah Terjepit di Ruang Kemudi

Sebarkan artikel ini
Tabrakan Mobil
Kondisi mobil usai terlibat tabrakan di jalan Poros Unaaha-Kolaka, Desa Onembute, Sabtu (5/8/2023) sore. Foto. IST

METROKENDARI.IDTabrakan antar mobil pick up dan truk kampas terjadi di Jalan Poros Unaaha-Kolaka yang berlokasi di Desa Onembute, Kabupaten Konawe, pada Sabtu (5/8/2023) sore.

Kasat Lantas Polres Konawe, Iptu Ridwan mengatakan kecelakaan itu terjadi berawal saat sopir mobil pick up melaju dengan kecepatan tinggi dalam kondisi jalan licin akibat hujan melambung kendaraan di depannya.

“Mobil kemudian hilang kendali lalu menabrak sisi tengah truk kampas yang datang dari arah berlawanan,” ujarnya.

Baca Juga :Tabrakan Mobil Honda Brio vs Truk Tangki BBM di Konawe, 2 Penumpang Tewas

Ridwan menerangkan, akibat dari tabrakan tersebut sopir mobil pick up alami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan medis.

“Tidak ada korban jiwa, hanya sopir mobil pick up yang alami luka-luka,” terangnya.

Diketahui, proses evakuasi terhadap sopir mobil pick up sempat alami kesulitan. Sebab, tubuh sopir terjepit di ruang kemudi.

Reporter. Wayan Sukanta

error: Dilarang Keras Copy Paste!