metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

Menjaga Ketahanan Pangan dan Pertumbuhan Investasi Sektor Perkebunan di Sultra

Program diversifikasi di sub sektor peternakan dilakukan untuk mengurangi resiko penularan suatu penyakit, disisi lain intensifikasi dilakukan dalam upaya meningkatkan kualitas dan kuantitas hasil peternakan.

Menteri Pertanian saat panen cokelat di Sultra

Diversifikasi pangan dan intensifikasi pertanian diharapkan dapat meningkatkan produksi pangan secara berkelanjutan, mengurangi kerentanan terhadap perubahan iklim, serta sebagai sumber daya bagi kekuatan resiliensi masyarakat sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani/peternak, serta membuka peluang bagi masyarakat untuk dapat mengakses kebutuhan pangan secara sehat, utuh dan aman.

Ada dua faktor penting yang mempengaruhi produksi dan produktivitas pertanian di Sulawesi Tenggara, yakni :

  1. Faktor Internal :
  • Tersedianya regulasi guna mendukung pengembangan sub sektor tanaman pangan dan peternakan;
  • Tersedianya sumber daya manusia petani terampil dan berpengalaman dalam bertani di kabupaten/kota.
  • Managemen budidaya yang baik dan benar.

2. Faktor eksternal :Tersedianya sumber daya alam dan iklim yang sesuai;

  • Kondisi pasar, terutama kondisi supply and demand dari sektor tanaman pagan;
  • Tersedianya teknologi tepat guna yang dapat diakses secara mudah oleh masyarakat petani;
  • Tersedianya sumber permodalan yang dapat diakses masyarakat petani, melalui perbankan dan dana CSR.

“Dalam upaya penyediaan pangan bagi masyarakat Sulawesi Tenggara, diperlukan koordinasi yang baik  antar  instansi pemerintah, Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan pihak swasta serta stakeholder terkait lainnya. Kerja sama yang baik antar pihak sangat diperlukan untuk menghasilkan produk pertanian yang berkualitas,” kata Gubernur Ali Mazi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!