metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

Mengenal Perbedaan Sekolah Madrasah Tsanawiah Dan SMP

METROKENDARI.ID – Istilah SMP dan Madrasah Tsanawiah (MTs), sudah sering terdengar dan dikenal sebagai lembaga sekolah jenjang pertama.

Dari dua istilah tersebut tidak memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Namun untuk mengetahui lebih jelasnya, simak informasinya berikut.

Sebenarnya SMP dan MTs tidak memiliki perbedaan yang terlalu signifikan. Pada dasarnya memiliki mata pelajaran atau mapel yang serupa. Artinya, mapel yang diajarkan di SMP juga diajarkan di MTs.

Tetapi ada perbedaan diantara keduanya dalam ujian naik kelas, seperti adanya mapel keagamaan yang lebih banyak untuk bahan ujian, dan sebagainya.

Perbedaan antara SMP dan MTs juga bisa dilihat dari 2 aspek berikut ini:

  1. Jumlah mapel dan jam pengajaran di MTs lebih banyak dibandingkan jumlah mapel dan pengajaran di SMP.
  2. Pembinaan dan penyusunan kurikulum MTs dilakukan oleh Kementerian Agama (Kemenag), sementara untuk kurikulum dilakukan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Dan seperti yang sudah disinggung sebelumnya, perbedaan antara SMP dan MTs juga bisa dilihat dari mata pelajarannya, di mana MTs memiliki mata pelajaran tambahan untuk pendidikan agama Islam seperti Bahasa Arab, Quran dan Hadits, Aqidah Akhlak, Sejarah Kebudayaan Islam, dan Fiqih. Berbeda dengan SMP yang hanya memiliki mata pelajaran Pendidikan agama Islam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!