Melirik Potensi Investasi Sektor Perikanan yang Menjanjikan di Sulawesi Tenggara
“Sumber daya ini merupakan harapan yang jika dikelola dengan baik akan berkelanjutan,” katanya.
Pemprov Sultra sendiri dalam memanfaatkan potensi ini, sedang menyiapkan pengembangan industri perikanan di wilayah Kamaru, Kabupaten Buton. Lokasi tersebut dipilih karena lokasinya yang strategis, sesuai Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Buton dan dokumen Rencana Zonasi dan Wilayah Pengelolaan Pesisir dan Pulau-pulau Kecil (RZ-WP3K).
“Lokasi ini adalah pelabuhan perikanan. Saya sudah inisiasi sejak 15 tahun lalu,” kata Gubernur Ali Mazi.
Dengan potensinya yang besar, Gubernur Ali Mazi berharap sektor indusri perikanan bisa menjadi lokomotif dan penggerak ekonomi di Sultra.
Besarnya potensi ini, membuat Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui siaran persnya pada Juli 2021 lalu menargetkan penerimaan negara bukan pajak (PNBP) dari aktivitas perikanan pada program Lumbung Ikan Nasional mencapai Rp3,71 triliun. Selain itu, terdapat pula potensi penyerapan tenaga kerja untuk industri perikanan yang diperkirakan lebih dari 5.500 orang.


3 Komentar