Berita Kendari Hari IniPeristiwa

Ketua Lembaga Adat Wuna Imbau Masyarakat Tahan Diri, Tidak Terprovokasi Soal Isu Penghinaan Suku

×

Ketua Lembaga Adat Wuna Imbau Masyarakat Tahan Diri, Tidak Terprovokasi Soal Isu Penghinaan Suku

Sebarkan artikel ini
Penghinaan Suku
Ketua Lembaga Adat Wuna (LAW), Laode Sirat Imbo

METROKENDARI.ID – Ketua Lembaga Adat Wuna (LAW), Laode Sirat Imbo, meminta seluruh masyarakat agar menahan diri dan tidak terpancing terkait adanya isu penghinaan suku yang beredar di Media Sosial (Medsos).

Hal itu ia sampaikan dalam video rekamannya yang dibuat secara khusus untuk mencegah terjadinya gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).

“Kita wajib menahan diri dan biarkan Polisi bekerja. Ini kan sudah ditangani Kepolisian, sangat tidak baik tidak bagus kalau pekerjaan Kepolisian ini dikacaukan oleh kita,” ucap Laode Sirat Imbo dalam videonya yang diterima metrokendari.com, Senin (12/6/2023).

Dia menamnbahkan, masyarakat juga diminta untuk tidak mudah terprovokasi atas beredarnya isu yang dikatikan dengan informasi hoaks soal dugaan penghinaan suku di Medsos.

“Saya berharap semuanya mari kita menahan diri dan bijak dalam persoalan ini. Jangan mudah terprovokasi demi menjaga keamanan daerah kita,” tutupnya.

error: Dilarang Keras Copy Paste!