Kolaka TimurMetro KendariPolitik

Kampanye H-2 di Koltim, ASR-Hugua Berkomitmen Akan Tingkatkan Fasilitas Kesehatan

×

Kampanye H-2 di Koltim, ASR-Hugua Berkomitmen Akan Tingkatkan Fasilitas Kesehatan

Sebarkan artikel ini
ASR

METROKENDARI.COM – Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara nomor urut 2, Andi Sumangerukka (ASR) dan IR Hugua, memfokuskan kampanye di Kabupaten Kolaka Timur dengan mengunjungi Kecamatan Laloae dan Mowewe pada Kamis (24/10/2024).

Kampanye ini berlangsung meriah dengan antusiasme warga, diwarnai simulasi pencoblosan yang diikuti para ibu sambil menyerukan dukungan mereka kepada pasangan nomor dua.

Dalam kesempatan itu, ASR menegaskan visi memperbaiki layanan kesehatan di Sulawesi Tenggara.

“Saya dengar langsung cerita warga tentang sulitnya akses ambulans karena biaya yang tak murah. Insya Allah, jika dipercaya, tidak akan ada lagi kejadian seperti ini,” ujar Andi Sumangerukka, mantan Pangdam XIV Hasanuddin, tegas.

ASR juga berkomitmen menyediakan obat-obatan di fasilitas kesehatan. “Orang yang berobat tidak seharusnya pulang hanya dengan resep. Mereka harus pulang membawa obat. Ini kewajiban negara,” katanya.

Program pemberdayaan perempuan melalui wirausaha menjadi salah satu poin penting dalam kampanye ini. Program MANTU (Modal Usaha untuk Ibu-ibu) menawarkan bantuan modal usaha sekaligus pendampingan bagi ibu-ibu yang ingin memulai atau mengembangkan usaha kecil.

Di Kelurahan Iwoitombo, Kecamatan Mowewe, ASR menanggapi keluhan warga soal proyek bendungan terbengkalai serta jalan yang rusak, yang berdampak pada produktivitas pertanian yang hanya memungkinkan satu kali panen dalam setahun.
Untuk itu, ASR memaparkan SETARA (Seratus Juta Asuransi untuk Petani Sultra) dan JAMAAH (Jalan Mulus Antar Wilayah), dua program yang dinilai akan mengangkat kesejahteraan petani dan memperbaiki infrastruktur jalan.

“Jalan mulus di Sulawesi Tenggara bukan sekadar impian. Bahan baku aspal berkualitas ada di sini, yang dibutuhkan hanya komitmen dan kemampuan dari pemimpin,” ujar ASR meyakinkan.

error: Dilarang Keras Copy Paste!