Kadin Sultra Dorong Pelaku Usaha Komoditas Pertanian Go Internasional
Di lokasi yang sama, Muslimin M, Kepala Bidang Perdagangan Luar Negeri Disperindag Sultra menjelaskan bahwa pihaknya sebagai bagian dari pemerintahan siap mengawal seluruh produk lokal yang dikembangkan UMKM di Sultra.
“Kami akan menjadi fasilitator bagi pelaku usaha untuk melakukan ekspor barang keluar negeri”, ucapnya.
Lebih lanjut, ia menuturkan bahwa dukungan yang diberikan berupa membantu pelaku usaha untuk menerbitkan surat keterangan asal yang nantinya akan digunakan saat ekspor.
“Selain itu, kami juga terus berkolaborasi untuk meningkatkan kualitas produk yang dihasilkan oleh UMKM yang ada di Sultra”, jelasnya.
2 Komentar