Jadi Korban Selamat Insiden Lift Anjlok, Ini Firasat Korban Sebelum Naik Lift
Menurutnya pada hari-hari sebelumnya, lift itu tidak mengalami masalah ketika digunakan bersama rekan lainnya.”Nggak ada suara apa-apa (alat katrol), biasanya normal nggak ada masalah (naik lift),” imbuhnya.
Herizal masih harus menjalani perawatan cukup lama karena tulangnya remuk pada bagian tempurung kaki kiri dan tangan kiri.
Korban lainnya, Sutaji punya firasat tak biasa sebelumnya menaiki lift tersebut. Kalau bukan paksaan rekannya, ia enggan menggunakan lift barang itu.
“Saya itu tadinya sudah nggak mau masuk. Karena teman maksa bareng akhirnya ikut,” katanya.
Sutaji menyebut ia bersama rekannya naik lift tersebut dari lantai 5 gedung. Namun, lift mengalami kendala dan terjun bebas ketika berada di lantai 4.
“Sembilan orang nggak ada barang, kita naik dari lantai 5 tapi pas jatuhnya itu dari lantai 4,” tuturnya.
Tinggalkan Balasan