Inilah Alasan Mengapa Truk Listrik Susah Dijual di Indonesia
METROKENDARI.ID – Sejak beberapa tahun terakhir, pasar elektrifikasi tumbuh pesat di Indonesia. Namun, kendaraan yang dihadirkan masih berkutat di segmen sepeda motor dan mobil penumpang. Lantas, mengapa hingga sekarang belum ada truk listrik yang dijual?
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors sebenarnya memiliki truk listrik bernama Mitsubishi Fuso listrik e-Center. Namun, kendaraan tersebut baru sekadar dipamerkan dan diuji jalan, belum sampai dijual ke konsumen di Indonesia.
Itu tandanya, hingga kini, belum ada truk listrik yang diproduksi massal di Tanah Air. Menurut pengamat otomotif senior sekaligus pakar desain produk di Institut Teknologi Bandung (ITB), Yannes Pasaribu, biaya produksi truk listrik masih terbilang mahal. Itulah mengapa, transisi dan produksinya tak semasif mobil penumpang listrik.
1 Komentar