Ini Penjelasan Lengkap Mengenai Adanya Potensi Pergerakan Tanah di Jaksel dan Jaktim
METROKENDARI.ID – Sejumlah wilayah di Jakarta Selatan dan Timur berpotensi mengalami pergerakan tanah. Wilayah tersebut masuk zona menengah di mana dapat terjadi terjadi gerakan tanah jika curah hujan di atas normal.
Hal itu diumumkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melalui Instagram resminya. Informasi potensi pergerakan tanah ini mengacu sumber Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Badan Geologi, Kementerian ESDM.
Koordinator Mitigasi Gerakan Tanah, PVMBG, Badan Geologi, Kementerian ESDM, Sumaryono mengatakan, jika mengacu peta potensi pergerakan tanah, secara umum potensi gerakan tanah Jakarta rendah yang ditunjukan dengan warna hijau. Sementara, potensi gerakan tanah menengah dan tinggi jumlahnya sedikit dan umumnya terletak di bantaran sungai.
“Secara umum potensi gerakan tanah/longsornya rendah untuk Jakarta yang warna hijau. Sedangkan yang warna kuning dan merah cuma sedikit itu umumnya di bantaran sungai,” katanya kepada detikcom lewat pesan singkat, Minggu (4/12/2022).
Tinggalkan Balasan