metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Senin, 17 November 2025

Indosat Luncurkan Teknologi Canggih Melalui Marvelous Xperience Center

Vikram menambahkan, Indosat MX Center menghadirkan sejumlah pameran yang dikembangkan dalam kemitraan dengan perusahaan teknologi terkemuka dunia seperti Google, Meta, Nokia, Ericsson, Huawei, ZTE dan Cisco.

Pameran ini akan membantu mendefinisikan kembali masa depan inovasi perusahaan dengan pengalaman unik dan mendalam yang akan menginspirasi pengunjung.

Pengunjung akan melihat masa depan industri karena Indosat MX Center menampilkan pilihan inovasi perusahaan mutakhir. Meraka akan mendapatkan wawasan berharga tentang potensi transformatif yang organisasi mereka miliki dengan merasakan langsung kemajuan terbaru dalam teknologi disruptif.

Indosat MX Center juga memberikan pengalaman yang dipersonalisasi dan disesuaikan untuk setiap pengunjung yang berkelompok maksimal 15 orang.

Mereka akan mendapatkan suasana yang akrab untuk terlibat langsung dengan para ahli, mengajukan pertanyaan, dan mengeksplorasi solusi yang secara khusus selaras dengan tujuan bisnis mereka.

Indosat MX Center menyajikan demonstrasi mengesankan yang mewujudkan berbagai kemungkinan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!