Metro KendariPendidikan

IKA FEB UHO-Pemkot Kendari, Bersinergi Tingkatkan Ekonomi Kreatif

×

IKA FEB UHO-Pemkot Kendari, Bersinergi Tingkatkan Ekonomi Kreatif

Sebarkan artikel ini
UHO
Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir melantik pengurus IKA FEB UHO, Sabtu (11/9/2021) Foto. Isra Waode/metrokendari.id

Kendari – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Halu Oleo (UHO) menyelenggarakan kegiatan pelantikan pengurus yang di rangkaian dengan Rapat Kerja (Raker) di Kebun Raya Kendari, Sabtu (11/9/2021).

Ketua Panitian Pelaksana, Iwan Jibran mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk mewujudkan sinergitas antara alumni FEB UHO bersama pemerintah dalam hal ini Kota Kendari.

“Dan in sha allah nanti bisa se Sulawesi Tenggara”, ujarnya.

Lanjut Iwan, yang diharapkan dari kegiatan ini adalah pemberdayaan, profesionalisme dan ekonomi kreatif dari segala bidang.

“Jadi industri-industri seni yang bersifat bisnis dan di harapkan keterlibatan alumni, karena allhamdulilah kebanyakan alumni dari FEB ini adalah pelaku-pelaku bisnis di Sultra sekaligus juga pejabat pemerintahan”, ungkapnya.

Selain itu, Wakil Sekertaris I IKA FEB ini mengaku program yang akan dilakukan dalam waktu ini terlebih dahulu akan di komunikasikan bersama Ketua umum IKA FEB, Zulkarnain Kadir.

“Karena kegiatan kami sebenarnya banyak ber orientasi di lapangan, istilahnya kegiatan outdor dalam hal ini kan masih PPKM. Jadi akan kami bicarakan kembali program kerjanya dengan pak Ketum”, tandasnya.

error: Dilarang Keras Copy Paste!