metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Senin, 17 November 2025

Hari ke-12 Pelaksanaan Operasi Patuh Anoa 2025, Ditlantas Polda Sultra Jaring 46 Pengendara

METROKENDARI.COM – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali melaksanakan razia kendaraan bermotor dalam rangka Operasi Patuh Anoa 2025.

Razia dilakukan terhadap kendaraan roda dua maupun empat di sejumlah titik, salah satunya di Jalan Laode Hadi Bypass, Kelurahan Wundudopi, Kecamatan Wua-Wua, Kota Kendari, pada Jumat (25/7/2025).

Sebelum pelaksanaan razia, Ditlantas Polda Sultra menggelar apel gabungan bersama Polisi Militer (POM) TNI dan Dinas Perhubungan (Dishub) di halaman Markas Komando (Mako) Patroli Jalan Raya (PJR), yang di pimpin Direktur Lalu Lintas Polda Sultra, Kombes Pol Argowiyono.

Direktur Lalu Lintas Polda Sultra Kombes Pol Argowiyono mengatakan, kegiatan ini merupakan hari ke-12 pelaksanaan Operasi Patuh Anoa 2025.

Operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya tertib berlalu lintas serta mendorong kedisiplinan di jalan raya.

“Operasi ini juga bertujuan memberikan edukasi kepada masyarakat agar dapat menekan potensi kecelakaan lalu lintas,” ujarnya di sela kegiatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!