METROKENDARI.COM – Misteri kasus Agung Kurniawan, santri Pondok Pesantren yang dikabarkan hilang diculik akhirnya terungkap.
Agung sebelumnya dikabarkan hilang dan diisukan diculik saat masih bersekolah di Pondok Pesantren yang ada di Kecamatan Ranomeeto, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).
Kabar itu sontak membuat keluarga Agung khawatir hingga harus melapor di Kepolisian.
Berbagai cara telah dilakukan untuk menemukan Agung. Mulai dari membuat info kehilangan di media sosial (Medsos) hingga melapor di kantor Polisi.
Baca Juga :Breaking News: Agung, Santri Pesantren yang Hilang di Kendari Akhirnya Ditemukan
Bahkan, pihak orang tua Agung sampai melakukan aksi demonstrasi di Polda Sultra mendesak pihak Kepolisian mengungkap kasus hilangnya Agung saat itu.
Setelah berbulan-bulan, Agung akhirnya ditemukan di sebuah Masjid yang ada di Kecamatan Sampara, Kabupaten Konawe, pada Minggu (4/8/2024) siang.
Agung kemudian dijemput oleh Polisi lalu dibawa ke rumah sakit Bhayangkara Kendari, untuk diperiksa kesehatannya.
Baca Juga
Pengakuan Agung Disekap di Rumah Pemulung
Dari hasil interogasi, Agung mengaku disekap oleh komplotan orang misterius dalam sebuah kamar.
Kata Agung, orang misterius itu adalah laki-laki semua. Tetapi, ia tak mengenali satu pun dari mereka. Setiap kali ingin bertanya dan minta dipulangkan, Agung mengaku tidak diberikan ruang.
Santri tersebut juga mengaku bahwa kondisi kamar tempat ia disekap sangat tertutup. Tidak ada celah untuk melihat ke luar kamar sebab setiap celah ditutup dengan kain warna hitam.
“Saya di dalam kamar terus, dikunci di dalam. Tidak diizinkan ke luar, mereka hanya bawakan makanan saja ganti-gantian. Habis bawa makanan, langsung ke luar lagi. Begitu terus tiap hari,” kata Agung.
Jusman, Si Pemulung Bantah Tuduhan Menyekap Agung
Pemulung yang Tinggal Bersama Agung di Boulevard Kendari Beberkan Fakta Mengejutkan
Pemulung ini bernama Jusman (47) tahun, membeberkan fakta mengejutkan selama tinggal bersama Agung Kurniawan di kawasan Boulevard, Kelurahan Mokoau, Kecamatan Kambu, Kota Kendari.
Jusman mengaku tidak pernah tahu kalau Agung adalah...