Info BolaMetro KendariNewsOlahraga

Evaluasi Sepakbola Indonesia, Ini Hasil Rakor Menpora dengan PSSI dan Juga Polri

×

Evaluasi Sepakbola Indonesia, Ini Hasil Rakor Menpora dengan PSSI dan Juga Polri

Sebarkan artikel ini
Menpora
Evaluasi Sepakbola Indonesia, Ini Hasil Rakor Menpora dengan PSSI dan Juga Polri

“Saya senang dapat komitmen dari para suporter terutama yang dianggap berlawanan dan dikonotasikan antara Persebaya dengan Arema, Persib dengan Persija. Semua punya tekad dan jadi bagian sepakbola,” tuturnya.

“Selain itu, kita juga menyadari bawah tempat-tempat stadion milik Pemda, Kabupaten, kota Provinsi, sesuai arahan Bapak Presiden khususnya, saat beliau ke stadion Kanjuruhan, akan melakukan audit menyeluruh terhadap stadion-stadion yang digunakan klub dari Liga 1, 2 dan 3. Tapi tentu kami prioritaskan yang telah digunakan. Setelah itu diperluas ke yang belum digunakan.”

“Terutama hal-hal yang sangat serius yakni tentang pintu keluar dan masuk dan tempat-tempat lainnya yang perlu perhatian khusus,” kata politikus Golkar itu.

Tak hanya itu, Menpora Amali juga membahas seputar standar operasional pengamanan kesehatan.

“Jadi setiap pertandingan harus ada persyaratan minimum yang disediakan di tempat, sehingga saat ada insiden, penanganan bisa ada di tempat. Lalu kepada Polri juga telah diberi masukan oleh PSSI baik aturan FIFA maupun PSSI sendiri yang terkait pengamanan. Dan hal paling penting, PSSI diminta sosialisasi aturan-aturan FIFA dan PSSI kepada Pemda pemilik stadion atau terkait itu. Jadi semua akan tahu. Itu semua akan dibuat dan disosialisasikan,” kata Amali.

error: Dilarang Keras Copy Paste!