metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Senin, 17 November 2025

Evaluasi Sepakbola Indonesia, Ini Hasil Rakor Menpora dengan PSSI dan Juga Polri

Evaluasi Sepakbola Indonesia, Ini Hasil Rakor Menpora dengan PSSI dan Juga Polri

METROKENDARI.ID – Menpora Zainudin Amali menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan mengundang stakeholder terkait, termasuk PSSI, guna menyelaraskan peraturan terkait pelaksanaan pertandingan sepakbola di Indonesia sebagai buntut dari Tragedi Kanjuruhan.

Pertemuan itu pun dilangsungkan di Wisma Kemenpora, Kamis (6/10/2022). Hadir dalam pertemuan tersebut Wakil Ketua Umum PSSI Iwan Budianto dan Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi, perwakilan kepolisian, Kemendagri, Kementerian Kesehatan, hingga Badan Nasional Penanggulangan Bencana, serta empat perwakilan suporter dari Persija, Persib, Arema, dan Persebaya.

Dalam pertemuan yang dilangsungkan kurang lebih dua jam itu, Menpora membeberkan hal-hal yang dibahas. Terutama terkait evaluasi menyeluruh dari penyelenggaraan kompetisi sepakbola nasional.

Ada beberapa catatan penting yang disorotinya. Apa saja?

“Pertama, kita tak membahas sama sekali tentang perkembangan yang ada di tragedi Kanjuruhan. Karena ada tim yang ditunjuk melalui Keppres, yaitu Tim Gabungan Independen Pencari Fakta. Mereka sudah bekerja walaupun saya wakil tapi tak menyentuh itu. Itu menjadi urusan tim,” kata Amali usai rapat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!