Dua Pelajar SMA Asal Sultra Lolos Seleksi Paskibraka Nasional
Kendari – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) meloloskan 2 peserta Paskibraka tingkat nasional yakni Aditya Arya A. B yang merupakan siswa dari SMAN 1 Kendari dan Ainun Jahria Ismail siswi dari SMK 3 Baubau.
Terpilihnya 2 peserta tersebut melalui beberapa tahapan seleksi sehingga dipilih sebagai putra dan putri yang mewakili Sultra untuk Paskibraka tingkat nasional di Istana Negara pada 17 Agustus mendatang.
“Jadi kita harapkan mereka berdua dapat membawakan nama baik Sultra dan kita inginkan bahwa Sultra dapat dikenal oleh masyarakat banyak melalui mereka. Jadi nanti ada beberapa pembekalan yang akan diberikan,” ungkap Kabid Pengembangan Pemuda Dispora Sultra sekaligus Ketua Panitia seleksi calon Paskibraka tingkat Sultra dan Nasional tahun 2021, Muhammad Aris, Senin (24/5/2021).
Tinggalkan Balasan