Buton UtaraMetro KendariPeristiwa

Dua Bocah di Butur Tewas Tenggelam Saat Bermain di Dermaga, Ini Kronologinya

×

Dua Bocah di Butur Tewas Tenggelam Saat Bermain di Dermaga, Ini Kronologinya

Sebarkan artikel ini
Bocah Tenggelam Butur,
Gambar. Ilustrasi

Buton Utara – Dua orang anak dibawah umur meninggal dunia usai ditemukan tenggelam oleh warga di Dermaga Kelurahan Buranga, Kecamatan Bonegunu, Kabupaten Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Jumat (10/12/2021).

Peristiwa itu terjadi saat para korban bersama kedua orang rekannya sedang berenang di Dermaga menggunakan sebuah perahu pukul 13.30 Wita. Namun nahas, perahu yang dipakai korban untuk bermain terbalik dan korban tenggelam.

“Awalnya ada empat orang anak dibawah umur sedang mandi-mandi di Dermaga. Mereka (korban) naik diatas perahu, lalu tiba-tiba terbalik. Saat itu dua korban berhasil selamat sedangkan dua lainnya tenggelam karena tidak bisa berenang,” ujar Kapolres Butur, AKBP Bungin M.Misalayuk dalam keterangan tertulisnya yang diterima metrokendari.com.

Bungin menerangkan, sebelumnya dua orang korban yang tenggelam tidak ditemukan. Beberapa saat setelah dilakukan pencarian, sekitar pukul 17.30 Wita, satu orang berhasil ditemukan dan langsung dibawa ke Puskesmas untuk diberikan pertolongan medis.

Baca Juga :Dihantam Gelombang Tinggi, Sebuah Kapal Tenggelam di laut Toronipa

“Awalnya kemarin baru satu korban yang ditemukan oleh warga dan langsung dibawa ke Puskesmas untuk diberikan pertolongan. Namun nayawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia oleh dokter. Sedangkan satu anak lagi yang hilang ditemukan pada pukul 23.15 Wita dengan kondisi sudah tidak bernyawa,” jelasnya.

Dia menambahkan, akibat dari persitiwa itu dilaporkan 2 korban meninggal dunia akibat tenggelam dan dua lainnya berhasil selamat.

“Korban tenggelam di Dermaga itu diperkirakan pada kedalaman 3-4 meter. Rata-rata korban semua masih berstatus anak dibawah umur,” kata Bungin.

error: Dilarang Keras Copy Paste!