Ditlantas Polda Sultra Gelar “Polantas Menyapa” di PT Tirta Logam Tunggal, Sasar Pengemudi Logistik
Ia menambahkan bahwa edukasi keselamatan sangat penting, mengingat para pengemudi kendaraan besar memegang peranan vital dalam kelancaran arus barang dan jasa. Pemahaman terhadap rambu serta peraturan lalu lintas harus menjadi prioritas dalam menjalankan aktivitas harian mereka.
“Dengan pemahaman yang baik, kami berharap para pengemudi dapat lebih berhati-hati, mengenali risiko di jalan, serta menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas,” tegasnya.
Kegiatan yang melibatkan sejumlah personel Ditlantas Polda Sultra ini juga diharapkan mampu mempererat hubungan antara aparat kepolisian dengan masyarakat pengguna jalan, serta menurunkan potensi kecelakaan lalu lintas, khususnya yang melibatkan kendaraan berat.
Melalui program “Polantas Menyapa”, Polri terus menunjukkan komitmennya dalam mengedepankan pendekatan persuasif demi menciptakan lalu lintas yang aman, tertib, dan berkeselamatan.


Tinggalkan Balasan