3. John Paul’s School (Cambridge)
John Paul’s School dikenal sebagai salah satu sekolah Katolik internasional yang memadukan kurikulum Cambridge dan kurikulum nasional Indonesia. Siswa diajak membangun pola pikir kritis dan kreatif yang mengutamakan proses dalam model student-centered learning.
4. Global Prestasi School (Cambridge)
Global Prestasi School menyediakan model pembelajaran seimbang yang menginspirasi siswa berpikir out of the box didukung kreativitas, kecerdasan, akal, dan kasih. Sekolah ini mengadopsi metode Montessori untuk tingkat Playgroup dan TK, serta memadukan Kurikulum Merdeka Belajar dan Cambridge International pada jenjang SD hingga SMA.
Baca Juga
5. Gema Nurani (Cambridge)
Gema Nurani di bawah naungan Yayasan Asasi Indonesia merupakan salah satu sekolah Islam terintegrasi di Bekasi yang memakai kurikulum internasional Cambridge dan IGCSE O’Level. Tersedia dari jenjang TK hingga SMA, sekolah ini fokus mengembangkan karakter anak secara islami sekaligus unggul dalam pencapaian akademis.
Itulah 5 sekolah internasional terbaik di Bekasi sebagai referensi para orang tua dalam mencari pendidikan berkualitas untuk buah hati. Seperti kata Nelson Mandela, pendidikan adalah senjata ampuh untuk mengubah dunia. Maka, membekali anak dengan pendidikan berkualitas akan membantunya menapaki masa depan dengan penuh percaya diri dan siap berdaya saing secara global.
#BINUS #BINUSSCHOOL #BINUSSCHOOLBEKASI #BINUSBEKASI #SEKOLAHINTERNASIONAL #SEKOLAHTERBAIKBEKASI #CAMBRIDGE #SISWABINUS