Buton UtaraPariwara

Bupati Butur Resmi Tutup Festival Seni Qasidah Tingkat Provinsi, Kota Kendari Raih Juara Umum

×

Bupati Butur Resmi Tutup Festival Seni Qasidah Tingkat Provinsi, Kota Kendari Raih Juara Umum

Sebarkan artikel ini
Ketgam. Penyerahan piala oleh Bupati Butur Ridwan Zakariah kepada Kota Kendari sebagai Juara Umum Lasqi, Dok.Metrokendari

Buton Utara – Bupati Buton Utara (Butur), Ridwan Zakariah resmi menutup Festival Seni dan Qasidah Indonesia (LASQI), berskala besar III tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) dikabupaten Buton Utara, Jumat malam, (26/11/2021).

Dalam sambutannya, Ridawan Zakariah yang juga menjabat sebagai Ketua KONI Butur ini berterima kasih kepada masyarakat dan panitia penyelenggara yang bekerja keras untuk menyukseskan event religi (Lasqi) tahun ini.

Ketgam. Bupati butur Ridwan Zakariah saat memberikan sambutan sekaligus menutup Festival Lasqi, Dok.Metrokendari.id

Ia menegaskan, Penyelenggaraan festival Seni dan Qasidah kali ini merupakan kegiatan kompetisi, tentu ada yang mencapai prestasi terbaik dan ada pula yang belum mencapai prestasi yang dinginkan.

“Dalam setiap perlombaan tentunya ada hasil akhir penetapan sebagai pemenang. Selamat atas prestasi yang diraih oleh para juara. Kepada peserta yang belum berhasil, agar terus mengasah kemampuan dengan berlatih. Saya yakin para dewan juri telah melakukan tugasnya secara baik, dengan tetap mengedepankan nilai-nilai profesional,” Ujar mantan Sekretaris Daerah Buton ini.

Ketgam. Ketua DPD Lasqi, Muniarty M Ridwan saat menyerahkan hadiah kepada Kafilah pemenang lomba.

“Saya berharap kepada peserta yang dinyatakan sebagai pemenang, jangan berpuas diri tapi lakukan langkah-langkah peningkatan kemampuan dan terus berlatih mempersiapkan diri untuk event nasional nanti, dengan harapan membawa hasil terbaik bagi Provinsi Sultra”, Ungkap Ridwan.

Ia menambahkan, pelaksanaan Festival Seni dan Qasidah kali ini memiliki makna yang sangat penting dan syarat dengan nilai-nilai sakral yang perlu diambil dan direnungkan dalam kehidupan sehari-hari.

“Semoga kegiatan ini jangan hanya dijadikan ajang untuk mengukir prestasi, melainkan dapat menumbuhkan kesadaran spiritual tentang pentingnya nilai-nilai seni budaya islam yang harus kita jadikan sebagai motivasi dasar dalam membangun kepribadian generasi bangsa untuk mewujudkan masyarakat yang aman dan sejahtera”, Pungkasnya.

Foto. IstimewahKetgan

Untuk diketahui, Dari hasil rekapitulasi dewan juri pada perolehan medali dan perhitungan total jumlah poin, maka Lasqi Kota Kendari ditetapkan sebagai juara umum, dengan mendapat 95 poin, 4 medali perak dan 5 medali emas, diumumkan Jumat (26/11/2021) malam, pada penutupan Festival.

Berikut hasil pengumuman juara yang diraih oleh Lasqi Kota Kendari:

Juara 1 pada lomba bintang vokalis cilik putra dengan jumlah nilai 907.

Harapan 3 pada lomba bintang vokalis cilik putri dengan jumlah nilai 720.

Juara 2 pada lomba bintang vokalis remaja putra dengan jumlah nilai 895.

Juara 2 pada lomba bintang vokalis remaja putri dengan jumlah nilai 880.

Juara 1 pada lomba bintang vokalis dewasa putra dengan jumlah nilai 911.

Harapan 3 pada lomba bintang vokalis dewasa putri dengan jumlah nilai 801.

Juara 2 pada lomba qasidah klasik remaja putra dengan jumlah nilai 864.

Juara 1 pada lomba qasidah klasik remaja putri dengan jumlah nilai 862.

Juara 1 pada lomba fashion show putra dengan jumlah nilai 866.

Juara 1 pada lomba fashion show putri dengan jumlah nilai 906.

Juara 2 nasyid dengan jumlah nilai 869.

Dan berikut hasil pengumuman para juara pada penutupan Festival Seni dan Qasidah Berskala Besar III Tingkat Provinsi Sultra di Kabupaten Butur:

Lomba Bintang Vokalis Cilik Putra:

Juara 1 diraih oleh Lasqi Kota Kendari dengan jumlah nilai 907.

Juara 2 diraih oleh Lasqi Buton Utara dengan jumlah nilai 885.

Juara 3 diraih oleh Lasqi Buton Tengah dengan jumlah nilai 881.

Harapan 1 diraih oleh Lasqi Kolaka Utara dengan jumlah nilai 876.

Harapan 2 diraih oleh Lasqi Bombana dengan jumlah nilai 874.

Harapan 3 diraih oleh Lasqi Baubau dengan jumlah nilai 864.

Lomba Bintang Vokalis Cilik Putri:

Juara 1 diraih oleh Lasqi Kolaka Utara dengan jumlah nilai 919.

error: Dilarang Keras Copy Paste!