EkonomiMetro KendariMunas Kadin 2021News

Buka Munas Kadin 2021 di Kendari, Ini Titik yang Akan Dikunjungi Presiden Jokowi

×

Buka Munas Kadin 2021 di Kendari, Ini Titik yang Akan Dikunjungi Presiden Jokowi

Sebarkan artikel ini
Munas Kadin 2021 di Kendari
Lokasi tes PCR lokasi Munas Kadin 2021 di hotel Claro, Kota Kendari (Dok. media centre Kadin Sultra)

KendariPresiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan menghadiri pembukaan Munas Kadin Indonesia ke-8 2021 di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara hari ini, Rabu (30/6/2021).

Setelah tiba di Bandara Haluoleo Kendari, Presiden Jokowi langsung menuju pelataran Masjid Al-Alam membuka acara Munas Kadin Indonesia ke-8.

Ketua Umum Kadin Sultra, Anton Timbang mengatakan, sudah ada rundown untuk kedatangan Presiden. Dari bandara Presiden akan menuju lokasi yang telah ditetapkan.

“Pak Presiden akan hadir. Saya kembali menegaskan ini karena banyak berita hoaks yang mengatakan Presiden tidak akan datang. Utusan kepala sekretariat protokoler telah melihat semua tempat yang akan dikunjungi. Misalnya, di halaman kantor Gubernur, Masjid Al Alam, Kolam Resistensi juga Hotel Claro,” sambung Anton, saat menggelar jumpa pers di ruang media center Kadin Sultra, pada Jumat (25/6/2021) malam.

Ia menambahkan, Presiden nantinya akan melihat pelaksanaan vaksinasi massal dilanjutkan dengan pengarahan terhadap Forkopimda Provinsi dan Forkopimda Kabupaten/Kota se Sultra. Presiden lalu menuju pelataran Masjid Al Alam, lokasi pembukaan Munas VIII Kadin Indonesia.

Baca Juga :Lewat Munas Kadin, Arsjad Rasjid Ingin Potensi Ekonomi di Sultra Berkembang

“Jadwal sudah ada. Sekarang kami terus bekerja sebab kami ingin sukses menjadi pelaksana. Pak Presiden tidak bermalam ya, karena besoknya kan 1 Juli, hari Bhayangkara,” kata Anton.

error: Dilarang Keras Copy Paste!