Breaking News: Gempa Berkekuatan M 4,2 Guncang Kabupaten Muna
Metrokendari.id – Gempa bumi berkekuatan Magnitudo (M) 4,2 mengguncang Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra)Â pada Kamis, (12/5/2022).
Menurut informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa terjadi pada pukul 13.07 Wita.
Lokasi gempa terjadi di kedalaman 10 km dengan koordinat 4.71 LS-122.79 BT yang berada di laut 6 km dari Barat Laut Maligano.
Guncangan gempa dirasakan di Raha (MUNA) dengan skala III- IV MMI
Selain itu gempa tersebut juga dirasakan di Kecamatan Lainea, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) dengan Skala II MMI.
Sampai berita ini diturunkan belum ada informasi terkait dampak yang terjadi akibat gempa tersebut.
1 Komentar