Headline

Breaking News! 20 Warga di Kolaka Alami Keracunan Massal

×

Breaking News! 20 Warga di Kolaka Alami Keracunan Massal

Sebarkan artikel ini
Keracunan Massal
Para korban jalani perawatan di Puskesmas Lalombaa, Kabupaten Kolaka, Sultra, Rabu (8/5/2024) malam. Foto.metrokendari.com

METROKENDARI.COM – Sebanyak 20 warga di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra), alami keracunan massal, pada Rabu (8/5/2024) sekira pukul 19.00 Wita.

Peristiwa ini terjadi tepatnya di Kelurahan Tahoa, Kecamatan Kolaka. Pra korban, telah dilarikan ke Puskesmas setempat untuk mendapat pertolongan medis.

Kasi Humas Polres Kolaka, Iptu Dwi Arif yang dikonfirmasi metrokendari.com, membenarkan kejadian tersebut.

Pihaknya, saat ini masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penyebab warga yang diduga alami keracunan makanan.

“Ya benar, ada sekitar 20 orang dilarikan ke Puskesmas Lalombaa. Para korban alami mual muntah, sakit perut dan lemas,” ujar Dwi.

Dwi mengungkapkan, para korban usai mengkonsumsi makanan saat menghadiri acara aqiqah yang berlokasi di Kelurahan Tahoa, Kecamatan Kolaka.

“20 pasien ini terdiri dari anak-anak dan orang dewasa. Untuk mengetahui penyebabnya, masih dalam penyelidikan,” ungkapnya.

Reporter. Wayan Sukanta

error: Dilarang Keras Copy Paste!