metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Minggu, 19 Januari 2025

BPOM Kendari Musnahkan Berbagai Macam Produk Kosmetik Ilegal Hingga Obat Kuat

Pemusnahan produk kosmetik ilegal dan obat-obatan di BPOM Kendari, Senin (29/8/2022) Dok. metrokendari.id

“Pemusnahan tersebut bertujuan untuk mengirimkan sinyal kepada masyarakat untuk lebih meningkatkan kepedulian peredaran obat dan makanan di Sultra. Seperti, dengan mengedepankan Cek kemasan, Cek label, Cek izin edar, dan Cek kadaluarsa (Ceklik),” terang Yoseph.

Menurutnya, masih banyak ditemukan peredaran kosmetik, obat-obatan maupun produk makanan secara ilegal yang berbahaya terhadap kesehatan bagi masyarakat.

Selain itu, untuk menginformasikan agar pelaku usaha untuk taat terhadap aturan perundang-undangan dengan tidak menjual produk obat dan makanan yang ilegal.

“Pesan ini juga kami kirimkan kepada pelaku usaha baik disarana produksi, sarana distribusi, sarana pelayanan untuk taat pada peraturan dengan tidak menjual produk obat dan makanan ilegal,” imbuhnya.

BPOM Kendari, lanjut Yoseph, pihaknya masih akan terus melakukan pengawasan bahkan melakukan penindakan tegas jika masih ditemukan produsen yang secara sengaja menjual produk tanpa izin edar resmi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!