metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Senin, 3 November 2025

Begini Penjelasan Tim Asesmen Soal Sejumlah Kepala Sekolah di Sultra Dinonjob

Tim Asesmen saat menggelar pertemuan di kantor Dikbud Sultra

“Saya sangat sayangkan teman-teman saya Pak Safruddin Cs melakukan aksi keberatan di gedung DPRD bahkan sudah melayangkan laporan gugatan di PTUN Kendari. Saya tidak melarang, silahkan kalian gugat karena itu adalah hak kalian, tapi nanti kita buka semua di depan pengadilan, seperti apa hasil assessmen para eks kepala sekolah yang di nonjob itu,” kata Yusmin.

Yusmin juga mengungkapkan dan menyayangkan tindakan Safruddin yang sudah dinonjob namun diduga masih berani mencairkan dana bos puluhan juta rupiah tanpa sepengetahuan bendara sekolah.

“Jika ini benar, saya kira ini sudah perbuatan melanggar hukum, apalagi tanpa sepengtahuan bendahara sekolah dan dalam posisi sudah tidak menjabat lagi sebagai kepala SMKN 4 Konawe. Saya minta ini segera dikembalikan, jika tidak, kita akan laporkan ke aparat penegak hukum,” tegas Yusmin.

Sementara itu, Kepala  SMKN 4 Konawe Irwan yang menggantikan Safruddin dan kepala KCD Idrus Jafar juga menyampaikan jika dana BOS untuk semester pertama di kas Bank BPD Konawe sudah nihil atau dalam posisi nol rupiah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!