Bea Cukai-Polresta Kendari Gagalkan Penyelundupan Tembakau Sintetis Asal Bandung
Kendari – Bea Cukai Kendari besama dengan Satuan Reserse Narkoba Polresta Kendari berhasil menggagalkan penyelundupan tembakau sintetis dari Kota Bandung, Jawa Barat.
Pada kasus itu, petugas juga mengamankan seorang pria berinisial DMS (25) tahun saat hendak menga,bil paket temabakau sitentis tersebut di salah satu jasa pengiriman di Kecamatan Wua-wua, Kota Kendari.
“Jumlah tembakau yang berhasil diamankan sebanyak 5,06 gram yang dikirim dari Kota Bandung menggunakan jasa pengiriman ekspedisi. DMS diamankan saat hendak datang mengambil paket tersebut pada 27 Juli 2022, sekitar pukul 10.35 Wita,” ujar Kepala Kantor Bea Cukai Kendari, Purwatmo Hadi Waluja, dalam keterangan tertulisnya yang diterima metrokendari.com, Jumat (29/7/2022).
Purwatmo menerangkan, penyelundupan paket tembakau sintetis itu berhasil dilakukan setelah pihaknya mendapat laporan masyarakat. Berdasarkan laporan tersebut, Bea Cukai kemudian berkoordinas dengan Sat Narkoba Polresta Kendari.
Tinggalkan Balasan