Kabar DaerahMetro KendariMunaNewsSerba-serbi

Alumni SMAN 2 Raha Angkatan 2003 Bagikan Sembako ke Warga Kurang Mampu

×

Alumni SMAN 2 Raha Angkatan 2003 Bagikan Sembako ke Warga Kurang Mampu

Sebarkan artikel ini
Sembako
Alumni SMAN 2 Raha bagikan paket sembako ke warga kurang mampu, Sabtu (30/4/2022).

Raha – Di penghujung bulan suci Ramadan 2022, Alumni SMU 2 Raha angkatan 2003 melakukan kegiatan sosial dengan membagikan paket sembako kepada warga yang membutuhkan atau kurang mampu.

Paket sabako dibagikan secara door to door atau diberikan secara langsung dari rumah ke rumah di kampung lama Tongkuno Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara, Sabtu (30/4/2022).

Ketua IKA Alumni Smundara angkatan 2003, Sitti Nur Aida Aho SH MM mengatakan, kegiatan ini penting untuk berbagi rezeki antarsesama dan menjadi momentum bagi keluarga besar Smundara khususnya alumni 2003 di penghujung bulan suci Ramadan.

“Kita salurkan ratusan paket sembako langsung kepada warga yang membutuhkan dari rumah ke rumah,” ucap Sitti Nur Aida.

Baca Juga : Peduli, Brimob Polda Sultra Bagikan Sembako Untuk Warga Kurang Mampu di Kendari

Selain menyerahkan bantuan sembako, alumni Smundara angkatan 2023 juga donasi Al-Qur’an di beberapa TPA/Ponpes dan memberikan santunan kepada pensiunan guru.

error: Dilarang Keras Copy Paste!