Kendari – Sekretaris Umum Federasi Olahraga Karate-DO Indonesia (FORKI) Pengurus Provinsi (Pengprov) Sulawesi Tenggara Isnain Kimi menyatakan dukungannya kepada LM. Rajiun Tumada untuk maju menjadi kandidat calon Ketua Umum KONI Sultra.
Menurut Isnain, sosok Rajiun merupakan harapan baru KONI Sultra yang pada gilirannya mampu mengembalikan marwah KONI Sultra kedepan. Terlebih rekam jejaknya di dunia olahraga tak lagi diragukan. Atas hal itu, Isnain beranggapan hadirnya Rajiun dapat meningkatkan prestasi olahraga di daerah.
“Bukan tanpa alasan, melainkan mesti diketahui bahwa Rajiun itu atlet nasional bahkan internasional. Maksudnya, dengan sederet pengalamannya itu tentu ia mengetahui betul persoalan apa yang terjadi dan bagaimana cara penyelesaiannya,”ujarnya kepada Metrokendari.id saat dikonfirmasi melalui saluran telepon, Selasa (8/3/2022).
Baca Juga
Karir Rajiun Tumada di Dunia Olahraga
Lebih lanjut, Isnain menjelaskan, sebelum Rajiun terjun di dunia politik, lebih dulu ia telah meniti karir di dunia olahraga. Sederet prestasi yang telah ia torehkan, menjadikanya paham betul tentang manajemen pembinaan prestasi olahraga.
Baca Juga : Didorong Jadi Ketua KONI Sultra, Rajiun Tumada: Saya Siap 100 Persen
"Kami mendukung penuh agar Rajiun menjadi Ketua Umum...