Buton UtaraCovid-19

Ketua Tim Penggerak PKK Butur Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Dua Titik

×

Ketua Tim Penggerak PKK Butur Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Dua Titik

Sebarkan artikel ini
Ketgam. TP PKK Butur, saat meninjau pelaksanaan Vaksin Covid-19.

Buton Utara – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), Kabupaten Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara (Sultra), Muniarty M Ridwan, meninjau langsung pelaksanaan Vaksinasi yang digelar di Desa Eelahaji dan di Kelurahan Lemo, Kecamatan Kulisusu, Kabupaten Buton Utara (Butur), Provinsi Sulawesi Temggara (Sultra), Rabu (22/12/2021).

Pada pelaksanaan Vaksinasi kali ini, Turut dihadiri, Dandim 1429 Letkol Kaf. Khomaruddin sebagai penyelenggara vaksinasi, Kepala Puskesmas Bone Rombo, Lurah Lemo, Ketua Dharma Wanita Persatuan, Wa Ode Ernawati Hardhy dan anggota pengurus Dekranasda.

Dalam kunjunganya Ketua TP PKK, Muniarty M Ridwan mengatakan, bahwa Pemerintah Daerah, TP PKK dan organisasi wanita sangat mendukung terhadap pelaksanaan vaksinasi tersebut.

“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi, dengan ini secara tidak langsung dapat berpartisipasi dan mengambil peran dalam mensukseskan vaksinasi tersebut,” Kata Muniarty M Ridwan.

“Kepada seluruh masyarakat agar mau melakukan Vaksinasi, guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Kabupaten Buton Utara”, Ungkapnya.

Ia juga mengingatkan kepada masyarakat yang hadir dalam pelaksanaan vaksinasi agar tidak merasa cemas dan khawatir.

“Semoga dengan kegiatan ini kita dapat memahami apa itu Vaksinasi covid-19 dan segera memahami dan memberikan aksi yang nyata dalam menangani persoalan covid-19.Justru dengan adanya vaksin ini akan menambah kekebalan tubuh dan terhindar dari penyebaran virus covid-19,” Tandasnya.

Laporan: Shun Waode

error: Dilarang Keras Copy Paste!