Buton UtaraOlahraga

Dispora Butur Rancang Program Beasiswa Untuk Pelajar Berprestasi Bidang Olaharaga

×

Dispora Butur Rancang Program Beasiswa Untuk Pelajar Berprestasi Bidang Olaharaga

Sebarkan artikel ini
Beasiswa
Kadis Dispora Butur, Harlin Hari (kanan) saat menggelar talk show bersama atlet dayung PON XX Papua, Dayumin (merah), Senin (18/10/2021) Foto. Shun Waode/metrokendari.id

Buton Utara– Pemerintah Daerah (Pemda) Buton Utara (Butur), melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) berjanji akan memperhatikan secara serius dan membina bibit atlet dari kalangan pelajar.

Hal itu menyusul setelah adanya salah satu atlet andalan cabang olaharga Dayung Butur, Dayumin yang sukses meraih medali di laga PON XX Papua 2021.

Kadis Dispora Butur, Harlin Hari menyampaikan pihaknya akan membuat sebuah program beasiswa yang diperuntukan terhadap pelajar berprestasi dibidang olaharaga.

“Itu nanti kita lihat di DBON ya, karna itu kita punya kendali olahraga untuk beasiswa. Dan nanti juga kita akan kerjasama dengan Dinas Pendidikan, karna sesuai dengan yang berpendidikan jadi olahraganya sama saya siswanya sama pendidikan,” ujar Harlin kepada metrokendari.com, pada Senin (18/10/2021).

Namun Harlin memastikan, setiap atlet berprestasi dan berhasil meraih medali dalam ajang kompetisi olharga nasional tetap akan mendapat bonus secara khusus dari Pemda Butur.

“Kalau hadiah itu pasti seperti ini hadiah ditingkat nasional dan ditingkat provinsi juga kita akan siapkan bonus seperti tadi,” ucapnya.

Baca Juga :Pulang Kampung ke Butur, Atlet Dayung PON XX Papua Dapat Bonus Rp 50 Juta

Dia juga berharapp para pemuda Butur harus mampu bersaing dengan daerah lainnya dalam bidang olaharaga. Sebab, melalui kompetisi olahraga dapat menjadi batu loncatan dan panggung untuk membesarkan nama daerah.

“Harapan kita agar Butur bisa bersaing dengan Daerah lain, kita harus disiplin dalam latihan, harus giat, jangan terlalu cengeng dalam latihan. Seperti yang dikatakan Pa Bupati Ridwan Zakariah, untuk kemajuan Olahraga di Butur kita harus mendatangkan dari luar daerah,” kata Harlin.

error: Dilarang Keras Copy Paste!