Buton Utara – Bupati Buton Utara (Butur), Ridwan Zakaria resmi melantik pengurus Tim Penggerak PKK yang berlangsung di Aula Bappeda Kecamatan Kulisusu, Butur, pada Sabtu (13/3/2021).
Dalam sambutannya, Ridwan Zakaria menyebut TP PKK sebagai salah satu mitra Pemerintah yang juga memiliki peran dalam mengatasi permasalahan masyarakat di Butur.
Ia juga berharap pengurus TP PKK harus saling menguatkan dan meningkatkan lagi jalur koordinasi agar tercapainnya program yang telah direncanakan.
“Dalam suatu organisasi perlu adanya koordinasi dan kerjasama yang baik dan setiap pengurus harus saling memberi masukan serta bisa menerima perintah dari pimpinan organisasi,” ujar Ridwan dalam sambutannya.
Baca Juga
Selain Ridwan menjelaskan, pembangunan sumber daya manusia merupakan hal krusial yang harus dimulai dari lingkungan keluarga. Olehnya itu, keluarga yang berdaya dan sejahtera akan melahirkan generasi berkualitas.
“Para pengurus yang di kukuhkan hari ini, saya harap dapat merumuskan kegiatan sesuai program pokok PKK,” kata mantan Sekda Buton ini.
Hal senada juga disampaikan Ketua TP PKK Butur, Muniarty M Ridwan ai mengajak kader untuk bekerja secara nyata terlibat langsung dalam meringankan beban masyarakat.
"Disaat pandemi seperti ini, saya mengajak para kader...