Ekonomi

Dorong Kesuksesan Karier Mahasiswa di Dunia Wirausaha, Maxy Academy Gandeng Ramos Nenggo dalam Talkshow

×

Dorong Kesuksesan Karier Mahasiswa di Dunia Wirausaha, Maxy Academy Gandeng Ramos Nenggo dalam Talkshow

Sebarkan artikel ini

MAXY Academy menggelar talkshow Maxy Talk pada 10 Oktober 2024 dengan tema Beyond The Plate: Ignite Your Passion, Fuel Your Future bersama Ramos Nenggo, peserta MasterChef Indonesia Season 7.

Surabaya, 10 Oktober 2024 – Kesuksesan tidak hanya ditentukan oleh passion semata, tetapi juga oleh konsistensi dan komitmen yang kuat. Langkah-langkah kecil yang dilakukan secara konsisten akan membangun kredibilitas dan memperkuat branding diri, menciptakan hasil yang berkelanjutan di masa depan.

Hal ini yang menjadi topik perbincangan dalam talkshow mingguan Maxy Talk yang diselenggarakan MAXY Academy dengan tema Beyond The Plate: Ignite Your Passion, Fuel Your Future. Talkshow yang diadakan pada Kamis (10/10/2024) ini menghadirkan Ramostua Omar Nainggolan, atau yang lebih dikenal dengan Ramos Nenggo, peserta MasterChef Indonesia Season 7 sekaligus konsultan F&B. Ramos membagikan perjalanan kariernya dari latar belakang hukum hingga sukses di dunia kuliner, serta strategi untuk bertahan dan berinovasi dalam industri F&B.

Dalam sesi tersebut, Ramos Nenggo memaparkan berbagai tantangan yang dihadapinya saat beralih dari dunia hukum ke perbankan hingga akhirnya mendalami bisnis kafe dan F&B. Menurutnya, kesuksesan tidak hanya bergantung pada passion, tetapi juga konsistensi dan komitmen dalam meningkatkan kredibilitas serta branding diri. “Kesuksesan dalam karier dan bisnis tidak bisa hanya berfokus pada keuntungan semata. Membangun kredibilitas dan tetap belajar adalah hal penting untuk terus berkembang,” ungkap Ramos. Dalam sesinya, ia juga memperkenalkan konsep “5P”—Product, Price, Place, Promotion, dan Pray—yang menurutnya merupakan elemen kunci dalam mengembangkan bisnis yang sukses.

Kenalkan Beragam Manfaat Magang: Tidak Hanya Pengetahuan Praktis

Ramos juga menggarisbawahi pentingnya pengalaman magang bagi mahasiswa. Menurutnya, magang tidak hanya memberikan pengetahuan praktis, tetapi juga membuka peluang untuk membangun jaringan profesional yang berharga. “Magang adalah tempat belajar sesungguhnya. Mahasiswa harus fokus pada pengembangan diri, bukan hanya pada keuntungan finansial,” tegas Ramos.

(dari kanan ke kiri) Elsya Putri Nadya (MC MAXY Talk), Stefen Laksana (Product Manager MAXY Academy), dan Ramos Nenggo

error: Dilarang Keras Copy Paste!