News

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia di Atas Australia

×

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia di Atas Australia

Sebarkan artikel ini
Kualifikasi Piala Dunia 2026
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia di Atas Australia

METROKENDARI.COM – Indonesia memang gagal mengalahkan Australia. Tapi, peringkat Skuad Garuda di klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 tetap di atas Socceroos.

Pada pertandingan kedua Grup C Zona Asia yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/9/2024) malam WIB, Indonesia cuma bisa memberikan perlawanan kepada Australia di 15 menit awal.

Setelah itu, Indonesia lebih banyak ditekan pasukan Graham Arnold. Australia bikin 19 attempts dengan lima mengarah ke gawang, sementara Indonesia cuma punya dua shot on target dari total lima.

Hingga laga berakhir, skor 0-0 bertahan dan kedua tim pulang dengan satu poin. Indonesia mendapatkan poin keduanya setelah mengimbangi Arab Saudi 1-1 lima hari lalu.

Dengan demikian, Indonesia sementara berada di posisi keempat klasemen Grup C Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan dua poin dan selisih gol nol, di atas Australia yang berada di posisi kelima dengan satu poin dan selisih gol minus satu.

Indonesia tertinggal dua poin dari Arab Saudi yang memuncaki klasemen sementara dengan empat poin, usai mengalahkan China 2-1. China di posisi terbawah dengan nol poin.

Satu laga tersisa dari Grup C adalah Bahrain kontra Jepang pukul 23.00 WIB.

error: Dilarang Keras Copy Paste!