metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Kamis, 26 Desember 2024

DirPolairud Polda Sultra Pastikan Penanganan Kasus Penembakan 4 Terduga Pelaku Bom Ikan di Laonti Transparan

Direktur Polairud Polda Sultra, Kombes Pol Faisal F Napitupulu saat gelar konferensi pers, Senin (27/11/2023) Foto. Wayan Sukanta/metrokendari.com

METROKENDARI.COM – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra), berkomitmen tetap transparan menangani kasus penembakan 4 terduga pelaku Bom ikan dua anggota Polairud, Bripka A dan Bripka R.

Hal itu disampaikan oleh Direktur Polairud Polda Sultra, Kombes Pol Faisal F Napitupulu saat menggelar konferensi pers, pada Senin (27/11/2023).

Faisal mengatakan, pihaknya telah menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus ini terhadap Bid Propam Polda Sultra. Dia memastikan, tidak ada yang ditutup-tutup dalam kasus ini.

“Saat ini masih dalam proses pemeriksaan terhadap dua anggota kami oleh Propam. Jika memang seandainya terbukti bersalah dalam SOP, kami tidak akan segan menindak tegas kedua anggota kami,” ujarnya.

Namun demikian, Faisal menyebut penindakan yang dilakukan oleh anggota bukan faktor unsur sengaja. Berdasarkan fakta yang diperoleh dari lapangan, semua berawal dari adanya bentuk perlawanan empat terduga pelaku bom ikan terhadap personelnya yang melakukan penindakan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Dilarang Keras Copy Paste!