HeadlineMetro KendariNewsViral

Viral! Ramen Topping Daging Buaya di Taiwan Ini Ternyata Beneran Ada

×

Viral! Ramen Topping Daging Buaya di Taiwan Ini Ternyata Beneran Ada

Sebarkan artikel ini
Viral
Viral! Ramen Topping Daging Buaya di Taiwan Ini Ternyata Beneran Ada

METROKENDARI.ID Setelah kemunculan ramen ‘kecoa’ laut hingga ramen kodok utuh. Kini hadir ramen dengan topping daging buaya di Taiwan.

Kreasi ramen kini semakin unik bahkan ekstrem. Belakangan ini, muncul berbagai menu ramen yang berbeda dari ramen pada umumnya.

Tak lama dari kemunculan ramen ‘kecoa’ laut dan ramen kodok utuh. Ada lagi ramen unik yang hadir di restoran ramen di Taiwan, dengan tampilan ramen yang lebih ‘sangar’ dan ekstrem.

Dilansir dari WOB (25/06), kehadiran ramen buaya ini berasal dari salah satu restoran ramen di kota Yunlin, Taiwan. Meski tidak disebutkan nama restorannya, menu ramen ini viral usai diunggah di halaman Facebook dengan nama ‘Godzilla buaya ramen’.

Lewat beberapa foto ramen yang diunggah, seporsi ramen ukuran besar itu tampak sama dengan ramen lainnya. Yaitu disajikan dengan jagung manis, telur puyuh, jamur hitam, dan irisan lemon.

Namun, topping utamanya terletak pada potongan kaki buaya utuh dengan cakar runcing yang ditaruh di atas mangkok.

Menurut iformasi yang beredar, ramen dengan topping kaki buaya ini hanya tersedia untuk maka di tempat saja, dan tidak bisa dibawa pulang. Seporsi ramen ini dihargai 1.500 TWD (Rp 730.000).

Selain itu ramen buaya ini perlu dipesan sebelumnya atau reservasi, tidak bisa langsung dipesan. Mengingat bahan yang digunakan berbeda dengan ramen biasa.

Sang pemilik restoran mengingatkan bahwa bagi mereka yang tertarik untuk mencicipi ramen ini, harus menerima konfirmasi dari restoran setelah memesan ramen buaya.

Ada juga peraturan lainnya, bahwa pembeli yang hanya ingin mengambil foto dan video ramen buaya tanpa memakannya. Akan terkena denda tambahan sekitar 100 TWD (Rp 50.000), karena membuang makanan.

error: Dilarang Keras Copy Paste!