ButonKabar DaerahMetro KendariNewsPeristiwa

Nelayan di Buton Hilang di Laut Usai Jatuh Dari Perahu Saat Cari Ikan

×

Nelayan di Buton Hilang di Laut Usai Jatuh Dari Perahu Saat Cari Ikan

Sebarkan artikel ini
Nelayan di Buton Hilang di Laut Usai Jatuh Dari Perahu Saat Cari Ikan
Tim SAR lakukan pencarian nelayan yang hilang di Perairan Wasampela, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, Sabtu (13/5/2023) Foto. Basarnas Kendari

METROKENDARI.ID – Seorang nelayan dikabarkan hilang di laut usai jatuh dari perahu saat mencari ikan di sekitar Perairan Desa Wasampela, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Berdasarkan informasi yang diterima, identitas korban diketahui bernama La Cuni ((48) tahun, warga Desa Wasampela, Kecamatan Wabula, Kabupaten Buton.

Kepalasa Basarnas Kendari, Rudi mengatakan peristiwa itu terjadi pada Jumat (12/5/2023). Korban pergi seorang diri dengan menggunakan perahu mencari ikan di laut.

“Hal ini pertama kali diketahui oleh seorang warga yang hanya menemukan sebuah perahu tanpa korban. Warga tersebut kemudian memberi tahu warga lainnya,” ujar Rudi dalam keterangannya, Sabtu (13/5/2023).

Baca Juga : Dua Nelayan di Poleang Barat Bombana Ditemukan Tewas Terapung di Laut

Saat ini, lanjut Rudi, tim Basarnas telah diberangkan menuju ke lokasi untuk melakukan proses pencarian terhadap korban yang hilang di laut.

“Saat ini tim Basarnas sudah berada di lokasi melakukan pencarian. Dalam pencarian ini juga melibatkan beberapa unsur terkait dari Babinsa Desa Wasampela, masyarakat sekitar dan keluarga korban,” terangnya.

Reporter. Wayan Sukanta

error: Dilarang Keras Copy Paste!