Berita Kendari Hari IniBerita Kriminal KendariKriminalMetro Kendari

Polda Sultra Kembali Gagalkan Penyelundupan 5 Ton Pertalite dan 100 Tabung Gas Elpiji ke Morowali

×

Polda Sultra Kembali Gagalkan Penyelundupan 5 Ton Pertalite dan 100 Tabung Gas Elpiji ke Morowali

Sebarkan artikel ini
Penyelundupan Pertalite
BBM Pertalite dan Gas ELpiji diamankan di Polda Sultra, Jumat (12/5/2023) Foto. metrokendari.id

METROKENDARI.ID – Sub Direktorat I Indagsi, Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sulawesi Tenggara (Sultra), kembali menyita BBM Pertalite Bersubsidi sebanyak 5 ton yang akan diselundupkan ke daerah Morowali, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Selain BBM, Polisi juga menyita 100 buah tabung gas Elpiji 3 Kilogram (Kg) yang akan diselundupkan ke daerah kawasan tambang tersebut.

“Rencananya BBM itu akan dijual ke Sulteng, begitu juga dengan gas elpiji,” ujar asubdit I Indagasi, Ditreskrimsus Polda Sultra Kompol Rico Fernanda kepada awak media, Jumat (12/5/2023).

Rico menambahkan, dalam kasus tersebut ia mengamankan tiga orang pelaku masing-masing berinisial FM (34 Tahun), MD (22 Tahun), dan LD (26 Tahun).

“Yang di mana, ketiga orang itu dengan tugas yang berbeda dan TKP (Tempat Kejadian Perkara) yang berbeda. Mereka bekerja sendiri-sendiri dan memiliki market tersendiri di Morowali,” terangnya.

Baca Juga : Polda Sultra Gagalkan Penyelundupan 2 Ton BBM Pertalite ke Morowali

Kini para pelaku dan barang bukti telah diamankan di Poda Sultra, untuk menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut.

“Terhadap para pelaku, dijerat dengan Pasal 55 Undang-undang Migas dengan ancaman hukuman enam tahun penjara,” jelas Rico.

Reporter. Wayan Sukanta

error: Dilarang Keras Copy Paste!