metrokendari

Berita Terkini Sulawesi Tenggara

Jumat, 3 Januari 2025

Kabar Baik, THR Lebaran Untuk PNS di Butur Cair Mulai Hari ini

Kepala BKD Butur, Tasir

Buton Utara – Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD), Kabupaten Buton Utara (Butur), Tasir, memastikan THR untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) akan dicairkan mulai hari ini, Senin (3/5/2021).

Dia menyebutkan, pihaknya sudah menyiapkan anggaran sebesar Rp10 miliar untuk THR PNS lingkup Pemerintah Daerah (Pemda) Butur.

“Iya kita siapkan 10 Miliar untuk ASN sebanyak 2620 orang,” ujar Tasir saat ditemui awak media.

Tasir menjelaskan, pencairan mulai dilakukan terhadap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Butur yang telah mengajukan permohonan pencairan THR PNS.

Untuk mekanisme pencairan THR PNS, lanjut Tasir, pihaknya tetap berpedoman pada regulasi yang telah ditetapkan oleh Pemerinah pusat dan peraturan Bupati Butur.

“THR ini sesuai dengan PP Nomor 63 tentang pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) dan Tunjangan gaji ke-13 dan untuk merealisasikan kita buatkan peraturan Bupati Nomor 3  tentang pelaksanaan THR,”terangnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
error: Dilarang Keras Copy Paste!