Berita Kendari Hari IniMetro KendariPeristiwa

Mobil Avanza Meledak Saat Antri BBM Pertalite di SPBU Martandu Kendari

×

Mobil Avanza Meledak Saat Antri BBM Pertalite di SPBU Martandu Kendari

Sebarkan artikel ini
SPBU
Kondisi mobil usai alami ledakan di SPBU Martandu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Sultra, pada Kamis (15/12/2022) sore. Foto. Ist

METROKENDARI.ID – Sebuah mobil monibus jenis Toyota Avanza berwarna merah, meledak di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Martandu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Kamis (15/12/2022) siang.

Kapolresta Kendari, Kombes Pol M Eka Faturrahman mengatakan, dalam kejadian itu, sopir mobil harus dilarikan ke rumah sakit akibat alami luka bakar.

“Mobil meledak saat antri BBM jenis Pertalite di SPBU Martandu sekitar pukul 17.00 WITA,” ujar Faturrahman saat dikonfirmasi oleh media pada Jumat (16/12/2022).

Eks Dir Narkoba Polda Sultra itu mengungkapkan, mobil tersebut meledak diduga akibat adanya krosleting listrik. Namun beruntung petugas SPBU dengan cepat memadamkan api sehingga tidak terjadi kebakaran yang meluas.

“Kejadiannya tiba-tiba, mobil masih antri di pintu masuk SPBU. Lalu terjadi ledakan yang menimbulkan ledakan dalam mobil. Pasca kejadian itu, sopir langsung dievakuasi ke rumah sakit akibat terkena ledakan,” ungkapnya.

Baca Juga : BBM Pertalite Menipis, Serbuan Motor Thunder di SPBU Kendari Tak Terkendali

Dari hasil penyelidikan Polisi di lokasi kejadian, ditemukan sebuah drum dan beberapa jeriken ukuran 35 liter yang diduga untuk menampung BBM.

“Sementara kasus ini masih sedang proses penyelidikan dan untuk mobil sudah diamankan,” jelas Faturrahman.

Reporter. Wayan Sukanta

error: Dilarang Keras Copy Paste!