Berita Kendari Hari IniMetro KendariNewsPeristiwa

Kapal Alami Kecelakaan Usai Dihantam Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Toronipa-Menui

×

Kapal Alami Kecelakaan Usai Dihantam Gelombang Tinggi di Perairan Tanjung Toronipa-Menui

Sebarkan artikel ini
Kecelakaan Kapal
Personel Rescue Basarnas di berangkatkan lakukan penyelamatan menggunakan KN Pacitan, Rabu (27/7/2022) Foto. Basarnas Kendari

Kendari – Sebuah kapal mengalami kecelakaan laut di sekitar perairan Tanjung Toronipa dan Pulau Menui, pada Rabu (27/7/2022) sekitar pukul 18.12 Wita.

Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi mengatakan kecelakaan itu terjadi setelah kapal alami mati mesin saat sedang berlayar mengangkut tujuh orang penumpang.

“Awalnya kapal tersebut berangkat dari Kendari hendak menuju sekitar Pulau Menui untuk menangkap ikan. Namun kapal tiba-tiba dihantam gelombang tinggi hingga menyebabkan mesin mati,” ujar Aris dalam keterangan tertulisnya yang diterima metrokendari.com.

Aris menerangkan, pihaknya yang menerima laporan tersebut langsung memberangkatkan tim rescue Basarnas menuju lokasi untuk melakukan proses penyelamatan.

Baca Juga :Seorang Pria yang Tenggelam di Teluk Kendari Ditemukan Meninggal Dunia

“Berdasarkan laporan tersebut diatas, pada pukul 18.30 wita Tim Rescue KPP Kendari diberangkatkan dengan menggunakan KN SAR Pacitan utk memberikan bantuan SAR,” jelasnya.

Laporan. Wayan Sukanta

error: Dilarang Keras Copy Paste!