Metro KendariNewsTeknlogi

5 Cara Cek Imei iPhone dengan Mudah

×

5 Cara Cek Imei iPhone dengan Mudah

Sebarkan artikel ini
Cara Cek Imei iPhone
5 Cara Cek Imei iPhone dengan Mudah

METROKENDARI.ID – IMEI atau International Mobile Equipment Identity, merupakan nomor identitas internasional pada ponsel yang terdiri atas 15-17 digit angka.

Hampir semua jenis ponsel pasti memiliki kode IMEI termasuk iPhone. Berikut cara cek IMEI iPhone untuk mengetahui status identitasnya secara lengkap.

Cara Cek Status IMEI Hp Terdaftar atau Tidak

Kode IMEI setiap ponsel berbeda-beda. Nomor unik tersebut hanya bisa dirilis oleh penyedia layanan untuk mengidentifikasi perangkat secara valid.

Fungsi IMEI tidak sebatas untuk cek spesifikasi perangkat saja. Melainkan bisa memblokir ponsel yang hilang sekaligus memutus jaringan GSM apabila peredarannya ilegal.

Cara Cek IMEI iPhone

Dirangkum dari laman resmi Apple, berikut cara cek IMEI iPhone secara langsung yang bisa Anda coba.

1. Cek IMEI di Body iPhone

Cara pertama mengetahui nomor IMEI iPhone ada di bagian belakang body. Selain terdapat logo Apple, di bawahnya ada keterangan tertulis mengenai kode IMEI.

Selain IMEI, keterangan tersebut menuliskan kode asal produksi iPhone, jenis modelnya, dan kode IC. Hanya saja di generasi hp iPhone terbaru yaitu seri 10 ke atas, biasanya sudah tidak lagi tertulis kode IMEI di belakangnya.

2. Cek dari Kardus Hp

Cara cek IMEI iPhone bisa diketahui melalui kardus atau boks hp. Saat Anda membeli, pastikan kardus hp tidak dibuang. Kode IMEI terletak di bagian belakang bawah kardus dan posisinya berdekatan di antara barcode.

Cari tulisan IMEI/MEID dan urutan angkanya sebanyak 15 digit. Kemudian sesuaikan dengan kode yang ada di body iPhone, apakah sama atau tidak.

3. Temukan IMEI di Slot SIM Card

Hp iPhone seri 6 ke atas mempunyai kode IMEI yang disisipkan di slot SIM card yaitu tempat kartu SIM. Anda bisa cek ke bagian slot SIM card yang ada di samping bagian kanan hp.

Buka aksesnya menggunakan SIM card ejector atau pin tusukan SIM khusus. Setelah dibuka, tarik slot kartu dan kode IMEI akan tertulis kecil di bagian atas tempat SIM card.

4. Cek Via Panggilan ke Nomor *#06#

error: Dilarang Keras Copy Paste!